Saat
mentari mulai menenggelamkan diri, rehat sejenak dari aktivitas harian. Sambil menatap
langit-langit, direbahkanlah badan. Lelah menerpa hari, seharian tadi harus
konsentrasi di depan map isi ujian. Meneliti penuh dengan seksama performa
mahasiswa peserta latihan mengajar. Menatap dari mulai pembukaan sampai kalimat
salam penutup pertemuan terlontarkan.
Tak menyangka
mahasiswa latiihan yang dibimbing, sangat menampilkan performa yang di luar
dugaan. Sang dosen pembimbing yang membersamai pun menuturkan pujian. Ia mengantarkan
materi ajar dengan lugas, santai, interaksi dengan siswa yang apa adanya,
alami, sungguh mengagumkan. Hal yang paling mengejutkan ketika ia lembar kerja
siswa ia keluarkan. Ia membuatnya sungguh dengan usaha yang maksimal. Yang terpikir,
ia hanya akan membuat lembar kerja dari sehelai lembar kerta HVS dengan ketikan
di atasnya. Namun ternyata, ia buat lebih bagus dar yang disarankan. Gulungan kertas
karton yang berwarna-warni digulung dengan manis. Di atasnya tertempel beberapa
kata yang ditik rapi. Guntingannya sungguh menawan. Disertakan pula teks sebuah
wacana penuh yang harus dibaca dan disimak para siswa. Ada pula guntingan
kata-kata lain yang harus ditempel dilembar kerja oleh para siswa.
Kegiatan
berjalan sungguh di luar dugaan. Di jam menjelang waktu asar adalah saat
pembelajaran yang rawan. Para siswa biasanya diterpa lelah dan bosan. Namun saat
itu, tak ada raut wajah gusar yang menanti jam pulang. Jangankan siswa, kami
para penguji pun terpana. Sampai saat menjelang akhir pelajaran. Bersama lembar
kerja yang berwarna dan apik. Mereka melewatinya dengan asik. Sampai waktu
belajar berakhir, para siswa seakan enggan bergerak dari kursi masing-masing. Mahasiswi
manis nan kecil mungil ini berhasil menyihir isi kelas untuk tidak bergeming.
Walau
kelelahan tak bisa ditepis. Saat azan asar pun telah melewati dinding langit. Kami
berusaha membahas hasil pengamatan sejenak sebelum pergi. Kekaguman pada
mahasiswa yang baru saja kami uji, memetik sebuah pengalaman penting. Pembelajaran
bisa disiasati dengan keterampilan guru mengelola dan mengolah kondisi. Tak ada
kata tak mungkin jika berusah dengan maksimal, optimal, dan prima. Semua ditujukan
agar pencapaian tak lari dari target yang diharapkan. Hari ini berhasil membawa
kami pada sebuah pembelajaran. Pembelajaran dari si kecil, calon guru masa
depan. Yang bisa secara pengalaman dan pengetahuan masih terbatas, tapi ide
kreatif dan kreasi mereka bisa dijadikan bahan inspirasi dan rujukan. Jangan lelah
tuk terus belajar, belajar dari siapa saja, belajar dari banyak orang.
#30dwc
#30dwcjilid20day8
#30dwcjilid20squad1
@30pejuangdwcz
Tidak ada komentar:
Posting Komentar