Senin, 28 Oktober 2019

Makna Berjuang

Menggapai sebuah ingin itu butuh perjuangan. Dalam sebuah perjuangan pasti akan ada pengorbanan. Berkorban dengan sagala yang ada, berkorban dengan segala yang dipunya. Tanpa itu, berjuang tak akan bisa mencapai titik capai dan garis akhir. Meletihkan belulang raga, mengecap peluh keringat, menumpahkan air mata, mengalirkan tetesan darah, bahkan merelakan seutas nyawa. Itu salah satu isi sebuah pengorbanan.

Berjuang itu harus tak kenal lelah. Jika ia  mengenal lelah, maka imipian yang dibangun akan kandas dan sirna. Tak akan semua mudah mewujudkan sebuah asa yang ingin dicapai. Maka dari itu berkorban menjadi hal yang tak bisa dielakkan. Ibarat memenuhi rasa lapar dan dahaga, butuh sesuatu yang digerakkan untuk menggapai makanan dan minuman. Butuh usaha untuk mencapai rasa kenyang dan kepuasan. Banyak yang harus diupayakan dalam sebuah perjuangan.

Lelah itu pasti karena butuh energi untuk hal yang harus diupayakan. Waktu akan banyak tersita, karena berjuang butuh tahapan yang tidak kontan dan tiba-tiba. Tenaga pasti dikerahkan karena butuh bergerak dalam berusaha. Pikiran pun ikut terpedaya karena seluruh upaya, usaha, dan gerak memerlukan teknik, metode, dan strategi pencapaian. Harta menjadi materi yang harus dikeluarkan, karena dalam berupaya membutuhkan alat dan bahan dalam mewujudkan setiap tahap dalam menggapai impian. Satu yang harus dimiliki dalam menapaki sebuah perjuangan, yaitu semangat. Semangat untuk segera mewujudkan asa, semangat untuk tetap sedia menjalani rangkaian  mimpi, semangat saat putus asa hampir memarkirkan segala harapan.

Sama seperti perjuangan bangsa ini dalam meraih kemerdekaannya dahulu. Seperti itulah memang berjuang. Memangkas waktu istirahat, menahan banyak kesenangan, memeras pikiran dan ingatan dan sebagainya. Itu yang terjadi saat kita ingin meraih sesuatu.Sudah menjadi sunnatullah seperti itu. Jika tidak, berjuang itu akan kehilangan arti. Seberapa banyak yang berkurang dari kesenangan yang dimiliki, di sana nilai sebuah perjuangan memiliki arti. Seberapa banyak yang dikorbankan, di situlah makna perjuangan menempati posisi. Tak ada kata lelah untuk dalam berjuang, jika itu ada, maka di sanalah para pecundang akan menang.


#30dwc
#30dwcjilid20day11
#30dwcjilid20squad1
@30pejuangdwc

Tidak ada komentar:

Posting Komentar